Faperta Unilak Jalin Kerjasama dengan Balai Karantina Pertanian Medan Dalam Rangka Kapita Selekta dan Field Trip Mahasiswa Tahun 2022/2023
Kedatangan rombongan pimpinan, dosen dan mahasiswa Faperta Unilak dalam rangka melakukan kegiatan kapita selekta dan field trip disambut hangat oleh Ka.subag. TU Prima Indra, S.E., M.Si beserta staf lainnya di ruang rapat lantai II Widarsa, Kualanamu- Sumatera Utara. Kapita Selekta kali ini, mahasiswa diajak untuk menggali ilmu dan menambah wawasan serta pengalaman di Wilayah Medan, Sumatra Utara.
Kegiatan kapita selekta dan field trip ini juga dimanfaatkan untuk menjalin kerjasama antar kedua instansi yaitu Faperta Unilak dan Balai Karantina Pertanian Medan. Diharapkan dengan adanya kerjasama ini dapat lebih meningkatkan kualitas Sumber Daya Manusia (SDM) mahasiswa faperta Unilak khususnya dalam bidang ilmu pertanian.
Dalam pidatonya Prima Indra, S.E., M.Si mengatakan bahwa di Balai Karantina Pertanian ini mereka sudah dilengkapi dengan laboratorium yang sudah terakreditasi ISO 17025 dengan pelayanan standar yang maju, mandiri dan modern. Selanjutnya disampaikan juga oleh Feri Halomoan Simanjuntak selaku Sub Koordinator karantina tumbuhan bahwa tugas karantina adalah untuk mencegah masuk, keluar dan tersebarnya organisme pengganggu tumbuhan (OPT) dari luar negeri atau antar area.
Dekan Faperta Unilak Dr. Ir Dedi Zargustin, M.Si dalam sambutannya juga menyampaikan bahawa kampus Faperta Unilak sudah mengikuti Program Merdeka Belajar Kampus Merdeka. Dengan demikian kami berharap jika suatu saat nanti mahasiswa kami dapat melakukan kegiatan magang di sini (Balai Karantina Pertanian-red). Selanjutnya acara dituutp dengan foto bersama dan bincang-bincang pada podcast Karantina.